Selasa, 14 Februari 2017

Gejolak rasa

Ketika malam masih setia bersama rintikan air hujan
Rembulan pun tak kuasa menampakkan bayangannya
Kerlap kerlip bintang pun bersembunyi dalam kelam
Hanya hitam yang senantiasa berkuasa
          Ketika rindu menyelimuti qalbu
          Apalah daya sang waktu takkan mampu
          Walau hanya tuk mempertemukan
          Membawa dalam alam khayal
Apalah arti derai air mata
Saat waktu enggan berbicara
Tak pernah terungkap kata
Walau hanya sepintas saja
          Hanya bungkam…
          Dalam kesenduan,
Letih…
Jera,
Seperti diam ini
Menyimpan amarah kerinduan
          Malam tak akan pergi
          Jika tiada hadir sang mentari
          Seakan mengusir pergi
          Bersama sang pagi….


Surabaya, Februari ‘16

Tidak ada komentar:

Posting Komentar